Jurnal Publikasi STMIK Pontianak
RANCANGAN DAN PENGUJIAN PERANGKAT LUNAK MENGGUNAKAN WEB SERVICE PADA SISTEM INFORMASI AKADEMIK |
Abstrak:
Penulis melakukan penelitian terhadap kebutuhan untuk mengolah dan
mengintegrasikan data di Sekolah Menengah Atas dengan sistem-sistem yang sudah ada agar
sistem-sistem tersebut dapat berkomunikasi tanpa terhalang platform dan perbedaan bahasa
pemrograman yang digunakan. Oleh karena itu, penulis membuat sebuah perangkat lunak
Sistem Informasi Akademik Menggunakan Web Service agar dapat menghubungkan Sistem
Informasi Akademik dengan Sistem Informasi Administrasi Keuangan. Bentuk penelitian yang
penulis lakukan adalah studi literatur dengan teknik pengumpulan data observasi, wawancara,
dan studi dokumentasi. Metode penelitian yang digunakan adalah Research and Development
(R&D), sedangkan metode perancangan perangkat lunak menggunakan Extreme Programming
(XP) dengan menerapkan 4 cara praktis pengembangan XP, yaitu planning, design, coding, dan
testing. Hasil perancangan perangkat lunak ini berupa Sistem Informasi Akademik, Sistem
Informasi Administrasi Keuangan, dan Web Service. Perangkat lunak Sistem Informasi
Akademik menggunakan aplikasi Sublime Text 2 dengan bahasa pemrograman PHP, perangkat
lunak Sistem Informasi Administrasi Keuangan menggunakan platform Visual Studio 2012
dengan bahasa pemrograman Visual Basic.NET, dan web service dibuat menggunakan aplikasi
ASP.NET Web Form Application dengan bahasa pemrograman Visual Basic.NET dan dipublish dengan menggunakan Internet Information Services (IIS) versi 7.5.
|
Jurnal Publikasi STMIK Pontianak By Ceria Asa Malinda, Sandy Kosasi
DOWNLOAD PDF